ALONESIA.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu pada Rabu akan cerah dan berawan sebagian.
BMKG melalui laman resminya pada Rabu, memprediksi seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu akan cerah dan berawan pada pagi hari.
Begitu juga pada siang hari diprakirakan cerah hampir seluruh Jakarta dan Kepulauan Seribu, hanya Jakarta Barat yang cerah dan berawan.
Baca Juga: Peminat Masih Minim, Ketua MPR Minta Pemerintah Terus Sosialisasikan Insentif Kendaraan Listrik
Pada malam hari, sebagian besar wilayah Jakarta diperkirakan berawan, hanya Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu yang diperkirakan cerah berawan.
Suhu udara di Jakarta diperkirakan berada pada kisaran minimal 23 derajat hingga 33 derajat Celcius dengan perkiraan tingkat kelembapan di kisaran 55-90 persen.
Suhu tertinggi berada di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur dengan suhu berkisar antara 23-32 derajat Celcius.***
Artikel Terkait
Cetak Sejarah Kalahkan Blackpink, Album Aespa Berjudul My Word Terjual 1,69 Juta Unit Minggu Pertama Rilis
Galau LDR-an? Simak 9 Jurus Pamungkas Ini!
Resmi! Kemenag Buka Pendaftaran Seleksi Program Gelar Basiswa Indonesia Bangkit 2023
Lowongan Volunteer Content Writer dan Partnership Pemimpin.Id, Cek Info Lengkapnya
Fans Panik, Postingan Akun Instagram Lee Seung Gi Hilang Kena Hack?