ALONESIA.COM - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Randugunting yang berlokasi di Desa Kalinanas, Kecamatan Japah, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Rabu (05/01/2022) siang.
“Alhamdulillah Bendungan Randugunting di Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah telah selesai dan bisa dimanfaatkan,” ucap Presiden mengawali sambutannya.
Baca juga: Presiden Jokowi Tinjau Vaksinasi dan Resmikan Renovasi SDN 3 Nglinduk, Grobogan, Jateng
Bendungan Randugunting memiliki kapasitas tampung sebesar 14,4 juta meter kubik dan mampu mengairi kurang lebih 650 hektare sawah yang berada di Kabupaten Blora, Kabupaten Pati, dan Kabupaten Rembang.
Presiden Jokowi optimistis bahwa keberadaan bendungan ini akan semakin memperkuat ketahanan pangan di tanah air.
“Kita berharap dengan selesainya Waduk Randugunting di Kabupaten Blora ini ketahanan pangan kita akan semakin baik, kemandirian pangan kita akan semakin baik," ujar Jokowi.
Baca juga: Jokowi Beri Bantuan pada Para Pedagang di Pasar Purwodadi dan Ingatkan Mereka untuk Pakai Masker
"Karena kunci dari ketahanan pangan adalah air dan air itu akan ada kalau kita memiliki waduk yang sebanyak-banyaknya,” lanjutnya.
Tak hanya itu, Presiden juga menyampaikan bahwa bendungan ini berpotensi untuk menjadi destinasi wisata di Kabupaten Blora.
Artikel Terkait
Agar Perlindungan Korban Bisa Maksimal, Jokowi Dorong RUU Tindak Pidana Kekerasan Seksual Segera Disahkan
Jokowi Beri Bantuan pada Para Pedagang di Pasar Purwodadi dan Ingatkan Mereka untuk Pakai Masker
Presiden Jokowi Tinjau Vaksinasi dan Resmikan Renovasi SDN 3 Nglinduk, Grobogan, Jateng