ALONESIA.COM — Badan Meteorologi dan Krimatologi Geofisika (BMKG) prediksi adanya banjir rob yang menimpa wilayah Jakarta Utara dan sekitarnya, Jumat (3/2/23).
BMKG memprediksi datangnya banjir rob sekitar tanggal 02-06 Februari 2023. Oleh karena itu, warga wilayah Jakarta Utara dan sekitarnya dihimbau untuk waspada dan mempersiapkan diri.
Ungkapan akan adanya banjir rob selama lima hari kedepan itu, disampaikan langsung oleh Eko Prasetyo, Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Kapan Bulan Lahirmu? Lihat Makna Bunga Kelahiran Kamu!
"Pesisir utara DKI Jakarta berpotensi terdampak rob pada 2 Februari sampai 6 Februari 2023. Secara umum akan berdampak pada aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir", ungkapnya.
Dilansir dari PMJ News, Eko juga menyampaikan adanya potensi terdampaknya sebagian aktivitas masyarakat. Beberapa diantaranya seperti, aktivitas pemukiman pesisir, bongkar muat di pelabuhan dan tambak garam juga perikanan barat.
Eko juga menghimbau agar warga sekitar terus mengikuti perkembangan informasi dari BMKG untuk tetap waspada dan siaga terhadap dampak maksimum pasang air laut.
Baca Juga: Tangis Ivan Gunawan Pecah, Ungkap Kangen Bunda Corla
Tidak hanya itu, himbauan adanya banjir rob ini juga sebelumnya telah disampaikan langsung oleh Michael Sitanggang, Kepala Satuan Pelayanan Data dan Informasi Kebencanaan BPBD DKI Jakarta.
"Adanya fenomena fase bulan purnama (full moon) berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum yang berpotensi menyebabkan banjir pesisir pada pukul 07.00-10.00 WIB", ujarnya.
Michael juga mengerahkan masyarakat agar menghubungi call Jakarta Siaga 112, jika ada kejadian darurat dan membutuhkan pertolongan. ***
Artikel Terkait
Banjir Rob Pantura Jateng, Gubernur Ganjar Perintahkan Pemda Bikin Posko Darurat
Banjir Rob Pantura Jateng, Ganjar Pranowo 'Diserang' Netizen
Banjir Rob Akibatkan Rumah 19 Ribu Jiwa di Kota Pekalongan Terendam
Parah, Banjir Rob di Pantura Jateng, Begini Tiga Catatan Walhi!
Banjir Rob Merendam 8 RT di Jakarta Utara