ALONESIA.COM - Kisah tentang Walisongo selalu menarik untuk dibaca. Sebab, Walisongo adalah para ulama yang sangat berjasa dalam mengislamkan Nusantara, khususnya Pulau Jawa.
Salah satu yang menarik adalah kisah tentang wafatnya Sunan Gunung Jati atau Syarif Hidayatullah, karena penuh dengan nilai-nilai keajaiban (karomah).
Di dalam buku History Of Java disebutkan bahwa Sunan Gunung Jati meninggal pada tahun 1428 saka atau 1509 masehi.
Baca Juga: Berita Duka Cita! Husyaim, Anak Buya Arrazy Hasyim Meninggal Tertembak Pengawalnya Sendiri
Namun, fakta ini kemudian dibantah oleh para sejarahwan Cirebon. Hal ini mengingat bahwa ketika peristiwa Perang Galuh dan Cirebon berlangsung, Sunan Gunung Jati masih ikut berperang.
Sementara Perang Galuh dan Cirebon terjadi pada tahun 1529 masehi.
Menurut catatan kesultanan Cirebon sebagaimana yang tertulis dalam Negara Kerta Bumi dan Purwaka Caruban Nagari, Sunan Gunung Jati wafat tanggal 11 bulan Masa tahun 1490 saka, atau 1568 masehi.
Dalam naskah Mertasinga, kisah kematian Sunun Gunung Jati juga diceritakan. Konon, di usia senjanya, beliau menghabiskan waktunya di Gunung Kentaki sebelah barat Gunung Sembung, yang sekarang dijadikan pemakaman beliau.
Baca Juga: 5 Karomah Syekh Imam Nawawi, Salah Satunya Bisa Tidur di Lidah Ular Raksasa
Di Gunung Sembung ini, Sunan Gunung Jati menyendiri dan menghabiskan waktu untuk berdzikir dan bertafakur kepada Allah SWT.
Dikisahkan, sebelum wafat Sunan Gunung Jati mengirimkan surat untuk anaknya Raden Sabakingkin yang menjadi Sultan di Banten.
Dalam surat itu Raden Sabakingkin diperintah oleh Sunan Gunung Jati agar memerintahkan anaknya yang bernama Maulana Muhammad untuk melaksanakan ibadah haji.
Dalam naskah Mertasinga disebutkan, proses pengiriman surat wasiat Sunan Gunung Jati kepada anaknya di Banten tersebut dengan menggunakan keris Sanghyang Naga.
Artikel Terkait
5 Karomah Syekh Imam Nawawi, Salah Satunya Bisa Tidur di Lidah Ular Raksasa
Gus Nadir: Memahami Islam Bukan Hanya Lewat Teks atau Konteks, Keduanya Harus dipahami
Bagaimana Hukum Islam tentang Meninggal Tenggelam? Ini Penjelasan MUI
Diperankan Rezky Aditya dan Citra Kirana, Inilah Sinopsis Sinetron Aku Titipkan Cinta yang akan Tayang di ANTV
Berita Duka Cita! Husyaim, Anak Buya Arrazy Hasyim Meninggal Tertembak Pengawalnya Sendiri